12 Bahan Dapur Yang Tidak Hanya Bikin Sedap Makanan, Bisa Juga Bikin Badan Sehat: Kegunaan Kencur Selain Dibikin Seblak
-https://pixabay.com/id/users/babawawa-299001/-
6.Serai
Selan digunakan sebagai penghalau serangga karena aromanya yang semerbak, teh hangat yang dicampur serai pun bisa meringankan flu dan pilek.
7.Jahe
Rimpang jahe mengandung minyak atsiri sebesar 0,78% – 4,80%. Karena memiliki rasa yang pedas dan hangat, jahe dipercaya bisa mengatasi masuk angin, perut kembung dan mual-mual.
8.Kencur
Selainidentik dengan jajanan khas sunda (seblak), kencur juga dapat digunakan untuk mengatasi sakit kepala, gangguan penceranaan seperti diare dan mengempeskan benjol akibat benturan.
9.Kunyit
Kandungan zat curcumin pada kunyit terbukti dapat nengurangi rasa sakit akibat menstruasi pada wanita.
10.Ketumbar
Ketumbar berfungsi dalam melindungi sel saraf dari kerusakan oksidatif karena mengandung vitamin Kdan asam folat.
- Lada
Kandunagn yang terdapat dalam biji lada antara lain zat besi (Fe), vitamin K, zat-zat piperin, piperidin, asam piperat, chavisin, felanden, kariolilen dan terpen. Biji lada dapat membantu mengatasi hidung tersumbat, mengontrol kadar gula darah, menurunkan tekanan darah tinggi dan mengatasi gangguan pencernaan. Cara mengkonsumsinya, rebus air bersama jahe dan lada, lalu tambahkan madu untuk menambah rasa.
- Cabai
Makanan Indonesia sangat identic dengan makanan pedas, cabe sangat berperan penting dalam menambah rasa pedas. Ternyata cabai memiliki lebih banyak vitamin C daripada jeruk. Cabai memiliki kandungan senyawa yang bernama capsaicin. Capsaicin sendiri memiliki fungsi untuk menurunkan kadar gula darah.***