Tak Perlu Jauh Keluar Pulau, 5 Pantai Ini Sama Indahnya Seperti Wisata Ikonik di Bali dan Papua Barat Lho

Tak Perlu Jauh Keluar Pulau, 5 Pantai Ini Sama Indahnya Seperti Wisata Ikonik di Bali dan Papua Barat Lho

Ilustrasi pantai dengan ombak besar. -(freepik.com/alexeyzhilkin)-

1. Pantai Balekambang

Pantai ini terlihat seperti di Tanah Lot Bali. Pantai ini memiliki Pura Amertha Jati yang berada di pulau karang.


mg1

Pulau karang tersebut dijuluki Pulau Ismoyo. Pengunjung harus berjalan kaki melewati jembatan sepanjang 70 meter untuk menuju pura.

Lokasinya berada di Desa Srigonco, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang.

 


mg2

×

2. Pantai Ngantep

Disini kita bisa melihat pantai diatas tebing setinggi 50 meter namun harus mendaki medan yang cukup terjal terlebih dulu.

Pantai ini masih sangat alami dengan ombak yang besar sehingga pengunjung tidak disarankan untuk berenang.

Lokasinya berada sekitar 6,6 km dari Pantai Balekambang, atau 16 menit perjalanan.

Baca juga: Menelusuri Keindahan Dan Penuh Edukasi Wisata Di Blora: Ada Goa Sampai Museum Juga

Baca juga: Yogyakarta Selalu Akan jadi Tempat Wisata Nomor 1 di Indonesia, Ini 5 Alasan Paten Jadikan DIY Kota Paling Banyak Pelancongnya

3. Pantai Goa China

Pantai Goa Cina dulunya bernama Pantai Rowo Indah.

Konon, sekitar 20 tahun silam ditemukan mayat etnis Tionghoa serta tulisan China di salah satu goa di sekitar pantai, sehingga nama pantai diubah menjadi Pantai Goa Cina.

Pantai indah ini menjadi salah satu pantai terkenal yang wajib dikunjungi.

Berlokasi di Desa Sitiarjo, Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.

Sumber:

BERITA TERKAIT

Berita Lainnya

vidstr