Bukan Radang Amandel Biasa, Mengenal Tonsilitis Penyakit Yang Menimpa Haechan NCT, Bahaya Jika Dibiarkan
-Freepik.com/stefamerpik-
Dari hasil pemeriksaan, Haechan NCT 127 didiagnosis menderita radang amandel yang parah dan dokter menyarankannya untuk banyak istirahat.
Radang amandel atau tonsilitis sendiri adalah sebuah keadaan dimana jaringan berbentuk oval berwarna merah muda di belakang tenggorokan mengalami peradangan.
Tonsilitis (radang amandel) biasanya disebabkan oleh infeksi virus tetapi bisa dari infeksi bakteri.
Gejala umum yang sering muncul antara lain sakit tenggorokan, sulit menelan, dan kelenjar getah bening sakit bila disentuh.
Tonsilitis jika dibiarkan terus menerus akan saangat berbahaya dan terjadi penumpukan nanah di belakang amandel. ***