Viral Video Mobil yang Kabur Bawa Petugas Dishub di Kap Mesin, Ternyata Ini Endingnya
Ending Dishub Kebawa Kap Mesin--
"Kami dalam hal ini memohon maaf yang sebesar-besarnya atas apa yang terjadi tadi siang bersama bapak-bapak Dishub. Kami menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya," ujar perwakilan pengemudi.
Pihak Dishub juga menanggapi permintaan maaf tersebut, mengingatkan untuk menjaga moral dan etika dalam berinteraksi tidak hanya dengan petugas, tetapi dengan semua orang.
"Kami menerima permohonan maaf dari Bapak Andika. Diharapkan ke depannya menjaga moral dan etika. Bukan hanya ke petugas, tapi terhadap siapa pun karena etika itu penting dalam bermasyarakat. Kami dari Dinas Perhubungan Setia Budi menerima permohonan maaf," kata petugas Dishub.