Seperti dalam Cerita One Piece, Kehidupan Damai di Desa Wamo Bekas Kesultanan Cirebon ini Bakal jadi Hunian Tenang di Akhir Kehidupan
desa-ivandysultan/pixabay-
Meskipun beberapa orang di Kuningan mungkin menganggap desa ini sebagai kampung fiksi karena jarang terdengar namanya, kenyataannya, desa tersebut terletak di Kecamatan Jepara, Kabupaten Kuningan.
Desa Wano di Kabupaten Kuningan merupakan salah satu desa tertua di wilayah tersebut, dengan sejarahnya yang bisa ditelusuri hingga abad ke-18, ketika desa ini masuk dalam wilayah Kesultanan Cirebon.
Sejarah Desa Wano di Kuningan dapat ditelusuri melalui sebuah perkampungan kuno di sebelah selatan Sungai Cipogor yang dikenal sebagai Kampung Paimahan.
Meskipun kini kawasannya telah berubah menjadi lahan pertanian bernama Sawah Singkup, pada masa lalu, penduduk Desa Paimahan hidup damai di bawah kepemimpinan Kuwu Jaksa, seorang abdi dalem Keraton Kasepuhan Cirebon yang menjadi tetua di daerah tersebut.
Namun, ketenangan itu terganggu oleh ulah perampok dari daerah lain, yang merusak rumah-rumah warga yang saat itu terbuat dari bambu dan beratap alang-alang.
Merasa tidak tega melihat penderitaan penduduknya, Kuwu Jaksa akhirnya memutuskan untuk memindahkan mereka dari Paimahan ke sebelah utara Sungai Cipogor.