Simak Daftar Hewan Berikutnya yang Terancam Punah Versi IUCN, Spesies Ini Dipastikan Alami Ancaman Serius Hilang 

Simak Daftar Hewan Berikutnya yang Terancam Punah Versi IUCN, Spesies Ini Dipastikan Alami Ancaman Serius Hilang 

ilustrasi-eliane/pexels-

Dalam pembaruan terbaru Daftar Merah IUCN, jumlah spesies telah meningkat dari 150.388 menjadi 157.190, dan sebanyak 44.016 di antaranya dianggap berisiko punah.

Meskipun mencatat keberhasilan upaya konservasi, seperti kijang bertanduk pedang dan kijang saiga, tetapi banyak spesies lainnya, termasuk ikan air tawar, menghadapi risiko punah akibat pemanasan suhu, penangkapan ikan berlebihan, dan polusi.


mg1

Ancaman perubahan iklim terhadap spesies ikan air tawar juga menjadi sorotan.

Sebagai contoh, ikan lele raksasa Mekong di China dan salmon Atlantik mengalami penurunan signifikan.

Secara global, seperempat spesies ikan air tawar beresiko punah karena perubahan iklim, penangkapan ikan berlebihan, dan polusi.


mg2

×

Baca juga: Unik Nan Domestik! Inilah Nama Desa Unik di Blora yang Terinspirasi dengan Makanan Manis dan Tumbuhan Berbau Wangi dengan Luas 1.955,83 km Persegi

Baca juga: Download dan Streaming Drakor Him and Her Episode 1-2 Sub Indo Tayang Sekarang di ChannelA! Bisa Nonton Offline Sekali Klik

Keberagaman spesies ikan air tawar penting bagi ekosistem dan miliaran orang yang bergantung padanya.

Dengan penilaian ikan air tawar yang melibatkan lebih dari 1.000 ilmuwan dari seluruh dunia, IUCN memberikan data penting untuk pengambilan keputusan dan perubahan kebijakan demi konservasi dan perlindungan keanekaragaman hayati.

Meskipun terdapat pencapaian positif, seperti peningkatan populasi kijang saiga, masih banyak pekerjaan yang perlu dilakukan untuk mengatasi ancaman perubahan iklim terhadap spesies-spesies di seluruh dunia.

***

Sumber:

BERITA TERKAIT

Berita Lainnya

vidstr